InfoRmAsi SepuTaR OjEK OnlinE & TutoRiaL

🔴🔴 Dengan membaca, kamu mengenal dunia. Dengan menulis, kamu dikenal dunia 🔴🔴

PENYEBAB DRIVER OJEK ONLINE SERING MENDAPATKAN ORDERAN KELEWAT JAUH


GPS TIDAK AKURAT

Kalau teman-teman driver ojek online sering mendapatkan orderan dengan titik jemput maksimal 500 meter atau kurang itu masih dalam kewajaran, kemungkinan besar akun gojek kalian adalah akun prioritas. Tapi bagaimana jika kalian mendapatkan orderan dengan titik jemput lebih dari 1 kilometer, apalagi orderan itu masuknya di sore hari dimana lagi banyak-banyaknya driver yang onbid, kemungkinan besar bisa jadi ada yang tidak beres dengan maps kalian.

Masalah ini mulai sering terjadi dan dikeluhkan oleh mitra driver pada aplikasi gopartner versi 1.1.3, entah itu dikarenakan pada versi aplikasi gopartner tersebut yang memang belum sempurna atau mungkin juga disebabkan oleh hal-hal lain, contohnya settingan dari ponsel kalian mungkin ada yang salah, koneksi internet yang buruk, atau mungkin karena aplikasi gojek, google maps, dan google play service kalian yang belum di update ke versi yang terbaru.


GPS TIDAK AKURAT

Tapi pada artikel kali ini, saya akan mencoba untuk menjelaskan penyebab kenapa hal tersebut bisa terjadi serta cara mengatasinya, sehingga hal tersebut tidak terjadi lagi pada akun kalian. Cara ini saya berikan berdasarkan pengalaman saya dan teman-teman driver lain yang pernah mengalami masalah yang sama dan mencoba menerapkan cara seperti ini, dan terbukti berhasil.

Memang seharusnya kita senang dengan masuknya orderan, tapi jikalau titik penjemputan nya terlalu jauh, ini akan membuat customer akan terlalu lama menunggu yang bisa berakibat cancel orderan seperti pengalaman yang pernah saya alami. Dan sebagai driver pun kalian tentunya akan menjadi terburu-buru dan ngebut-ngebutan dalam berkendara agar bisa cepat sampai ke titik penjemputan dengan cepat. Dan jelas hal ini sangat membahayakan bagi keselamatan kalian sendiri.

Untuk cara mengatasinya, kalian bisa mencoba cara-cara seperti dibawah ini:

  • Apabila kalian lagi keliling atau berpindah ke lokasi lain, biasakan layar ponsel kalian selalu hidup dengan aplikasi gojek atau grab kalian terbuka. Jika kalian merasa hal tersebut akan mengkonsumsi banyak daya baterai, maka untuk menghemat baterai ponsel, kalian bisa mengatur tingkat kecerahan ponsel kalian dengan meredupkan nya atau menyetel kecerahannya secara otomatis.
  • Tapi jika kalian berpindah ke lokasi lain dan kalian lupa untuk menghidupkan layar ponsel, kalian bisa menghidupkan layar ponsel kalian setiba ditempat tujuan. Jadi, sesampainya ditempat tujuan, kalian hidupkan aja layar pada ponsel kalian. Biasanya titik motor kalian yang ada di layar aplikasi akan berpindah dengan cepat dari lokasi awal kalian berada menuju ke lokasi tujuan kalian berpindah atau lokasi kalian berada, hal itu biasa terjadi, jadi jangan takut.

Setelah melakukan cara diatas, kalian juga bisa melakukan cara kedua seperti dibawah ini:


GPS TIDAK AKURAT

  • Kalian bisa melakukan sedikit settingan pada aplikasi google maps kalian dari menu Setelan kemudian pilih Aplikasi Terinstal, lalu tap aplikasi Google Maps
  • Setelah  itu pilih 'izinkan sepanjang waktu' akses lokasi untuk aplikasi ini
  • Dan 'izinkan' juga akses aktifitas fisik untuk aplikasi ini
  • Lakukan juga kalibrasi kompas titik biru pada google maps kalian dengan melakukan gerakan angka delapan sebanyak tiga kali , agar akurasinya tinggi
  • Setelah settingan aplikasi google maps selesai, kemudian setting aplikasi gopartner kalian dengan cara jangan batasi penghemat baterai untuk aplikasi gopartner nya. Hal ini dimaksudkan agar walaupun layar ponsel kalian ditutup, aplikasi gopartner nya tetap bisa berjalan atau tetap aktif dilatar belakang.

Itulah tadi beberapa tips cara mengatasi titik motor pada akun gojek kalian yang selalu ketinggalan atau tidak akurat sesuai dengan dimana lokasi kalian berada. Cara ini pun bisa kalian terapkan pada akun grab kalian jika mengalami masalah yang sama.

Jika cara diatas belum berhasil juga, coba kalian update aplikasi gopartner dan google maps kalian ke versi terbaru.

Tetap semangat dan jaga selalu solidaritas antar sesama driver.


0 Response to "PENYEBAB DRIVER OJEK ONLINE SERING MENDAPATKAN ORDERAN KELEWAT JAUH"

Post a Comment

BERKOMENTARLAH SECARA SOPAN dan BIJAK 👌

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel